Thursday, May 9, 2013

no destination




ketika sebenarnya banyak mimpi yang di dalam kepalaku tapi ternyata kenyataan yang ada tidak mengijinkan ku untuk mewujudkan mimpi - mimpi itu .... dan itu sangat ngenes sekali sodara-sodara ....

dulu selalu terpikir bahwa saat lulus SMA aku akan kuliah dimana ? atau kalau kerja maka bekerja apa ?

rasanya senang bisa menghayalkan semua itu saat masih umur 18-an, menyusun semua rencana - rencana untuk membuat masa depan yang cerah nan indah, but ... heyyy !!!

masa depan ternyata tidak semudah itu terbentuk dengan indahnya. kadang harus terluka dulu, kemudian menangis dan sampai akhirnya jatuh .....
tapi terkadang kemudian dengan tiba-tiba datang segelombang semangat yang menghentak dan menyuruh untuk kembali membentuk masa depan yang lainnya agar lebih indah ..

masa lalu menyuruh untuk membuat masa kini lebih indah, dan masa kini menyuruh untuk membuat masa depannya lagi lebihhh indah, gak akan ada habisnya ... ya sampai kita mati sih.

apa sebenarnya mimpi - mimpiku ? terlalu rakus sih memimpikan semua hal, jadinya malah stuck dan gak bisa melakukan sesuatu apapun, cuma bisa iri dengan orang lain yang spertinya tahu pasti apa yang diinginkannya dalam hidupnya.

well, hey, mirror mirror on the wall, just tell me,  what i must to do ??

No comments :

Post a Comment